Quantcast
Channel: Undercover
Viewing all articles
Browse latest Browse all 142

[3] Test: Lion Air

$
0
0

Setelah ada singgungan lagi di post sebelumnya mengenai undangan dari Lion Air, kita bahas sekarang.


LION AIR - MAINTENANCE PLANNING - BAT

11 November 2016

Tanggal 9 November 2016 pukul 16.53 Saya dapat SMS dari Lion Air yang mengundang Saya untuk mengikuti Psikotest di Balaraja, Tangerang (Perkantoran Lion Air Perum. Talaga Bestari Jl. Harmony Blok GK, Balaraja, Tangerang) tanggal 11 November 2016 pukul 08.30. Ternyata salah satu sahabat Saya juga mendapat SMS yang sama dengan waktu tes yang sama. Akhirnya setelah perdebatan yang cukup panjang dan tanya-tanya Om Saya yang kerja di Lion Air Balaraja, Saya dan teman Saya memutuskan untuk menyewa mobil beserta sopirnya (Ayah Saya ga suka alias benci banget nyetir lewat Jakarta) padahal tadinya Saya mau sewa penginapan di Talaga Bestari (paling murah IDR 75.000/malam).

Karena sudah diwanti-wanti oleh Om Saya untuk maksimal jam 5 pagi sudah ada di daerah Balaraja karena ada perbaikan jalan tol di dekat Balaraja dan crowded nya jalan Jakarta kalau pagi hari (Saya sudah mengalaminya sendiri), kami memutuskan untuk pergi jam 2 pagi.

Perjalanan lumayan penuh dengan mobil truk dan trailer, sempet kena macet sebentar juga di jalan tol yang ada perbaikan, kami sampai jam 04.00 tepat. Kami masuk ke perumahan Talaga Bestari dan parkir di Indomaret, sebrang gedung perkantoran Lion Air.

Jam 08.00 lebih, kami masuk ke perkantoran Lion Air, menitipkan KTP yang diganti dengan Visitor Card di pos satpam, lalu masuk. Setelah masuk ke dalam gedung, satpam di dalam gedung akan meminta kita melepas jaket, memperlihatkan SMS undangan, dan memastikan kita memakai Visitor Card.

Menunggu cukup lama, sekitar jam 09.00 akhirnya kami diminta tanda tangan di meja satpam lalu setelah semua selesai tanda tangan kami diabsen lagi. Setelah absen selesai, kami dipersilahkan masuk ke salah satu ruangan. Celakanya, Saya duduk di depan AC dan selama tes Saya kedinginan, banget.

Tes yang diadakan TPA, tes Kraepelin, tes kepribadian termasuk gambar pohon dan orang.

Dari sini Saya tahu apa bedanya tes Pauli dan tes Kraepelin

Tes Pauli: pengerjaannya dari atas ke bawah, dikerjakan secara continue (tidak ada angka yang tidak dihitung pada satu baris), penanda diberi garis

Tes Kraepelin: pengerjaannya dari bawah ke atas, diberi aba-aba “pindah” untuk berganti baris angka sehingga pengerjaannya terputus (dan sangat memecah konsentrasi karena kita effort nya lebih banyak)

Selesai tes sekitar 11.30 dan Kami setelah tes pulang. Untuk pengumuman, panitia tes nya bilang menunggu 2 minggu dari tes.

Sekarang sudah jalan 4 minggu, Saya pun sudah bertanya lewat SMS (sebagai calon pekerja, kita memiliki hak untuk bertanya hasil tes, jangan lupa ini!), tapi tidak ada jawaban. Sahabat Saya juga sudah bertanya lewat SMS, tapi tidak dibalas.

Sedangkan teman Saya yang sudah tes berbulan-bulan lalu, dia bertanya lewat SMS juga dan dibalas, sedangkan yang Saya dan sahabat Saya tidak. Tidak tahu kenapa.


Viewing all articles
Browse latest Browse all 142

Trending Articles